Mobil merupakan alat transportasi yang paling banyak diminati oleh masyarakat. Selain harga yang terjangkau, mobil juga bisa dimiliki oleh setiap orang yang memiliki financial yang cukup. Untuk mendapatkan mobil tidaklah sulit, karena sekarang sudah banyak penawaran-penawaran menarik dari para produsen baik harga, maupun bonus.
Tidak terlepas dari bahasan mengenai bahasan di atas, aspek yang paling penting dalam memilih mobil yaitu segi keamanan. Factor kemanana menjadi prioritas yang perlu diperhatikan karena ini menyangkut keselamatan para pengendara mobil. Mobil yang aman dan nyaman merupakan pilihan utama bagi para pengendara. Nah, seperti apa mobil yang aman dan nyaman untuk keluarga???? Mungkin ini adalah jawaban yang pas untuk Anda yaitu mobil Volvo V60.
Volvo semakin mengokohkan posisinya sebagai kendaraan teraman di dunia dengan meluncurkan seri V60 yang telah mendapatkan sertifikasi dari organisasi keselamatan Eropa, The European New Car Assessment Programme (Euro NCAP). Selain fitur keselamatan standar seperti SRS Airbag dan sensor parkir, ada beberapa hal yang membuat kendaraan berdarah Swedia ini diclaim sebagai kendaraan teraman, yaitu:
- Pedestrian Detection dengan rem otomatis.
Deteksi Pedestrian atau deteksi pejalan kaki dengan rem otomatis adalah solusi teknologi inovatif. Teknologi ini dapat mendeteksi pejalan kaki yang berjalan ke jalan di depan mobil, memperingatkan pengemudi – dan secara otomatis menerapkan daya pengereman penuh jika pengemudi tidak segera merespon. Dalam situasi darurat pengemudi akan menerima peringatan melalui bunyi yang dikombinasikan dengan lampu berkedip di display kaca depan. Pada saat yang sama, rem mobil mulai bersiap melakukan pengereman. Jika pengemudi tidak bereaksi terhadap peringatan dan kecelakaan sudah dekat, daya pengereman penuh secara otomatis diterapkan yang tentunya dapat menghindari tabrakan dengan pejalan kaki pada kecepatan hingga 35 km / jam jika pengemudi tidak bereaksi tepat pada waktunya. - Collision Warning with Full Auto Brake memperingatkan dan secara otomatis mengerem jika mobil berisiko menabrak kendaraan lain dari belakang. Kendaraan secara otomatis mengerem jika pengemudi gagal untuk bereaksi pada waktunya ketika kendaraan di depan melambat atau berhenti di kecepatan rendah atau mendadak pada lalu lintas perkotaan.
- Driver Alert Control merupakan teknologi unik untuk mendeteksi dan memperingatkan pengemudi yang lelah dan terganggu konsentrasinya saat mengemudi.
- Untuk melindungi anak-anak atau penumpang yang duduk di belakang, airbag akan mengembang sampai ke belakang untuk meminimalisir efek tabrakan pada penumpang.
Demikian info seputar mobil Volvo V60 yang aman dan nyaman untuk keluarga. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar